18.2 C
New York
Thursday, September 26, 2024

Petani di Sei Suka yang Bacok Tetangganya Ditangkap Polsek Indrapura

Batu Bara, MISTAR.ID

Sempat cekcok mulut dan cekik leher korban yang merupakan tetangganya sendiri, seorang petani berinisial WT (24) warga Dusun IV, Desa Simodong, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batu Bara dijemput petugas Unit Reskrim Polsek Indrapura.

WT diamankan petugas atas dugaan penganiayaan yang dilakukannya karena membacok punggung Tampin Lumbangaol (47) dengan sebilah parang, Rabu (1/5/24) malam.

Kasi Humas Polres Batu Bara, AKP AH Sagala mengatakan, tersangka dijemput dari rumahnya malam itu juga.

“Atas laporan warga, malam itu Kanit Reskrim Polsek Indrapura Ipda Ade Masry Sundoko dan anggota langsung menjemput tersangka dan mengamankan sebilah parang yang diduga digunakan pelaku membacok korban,” ujarnya, Kamis (2/4/24).

Baca Juga : Begini Kronologis Pembacokan yang Tewaskan Bima Perangin-Angin

Sagala mengatakan, penganiayaan berawal saat korban sedang duduk di depan rumahnya. Lalu tersangka mendatangi korban dan mengucapkan kata-kata kasar. Namun, korban hanya berucap ‘bah’.

Kemudian tersangka mencekik leher korban dengan tangannya sehingga terjatuh dan menunjang badan korban berulang-ulang.

Melihat peristiwa itu, orang tua korban datang untuk melerai. Akan tetapi tersangka mengambil batu dan melemparkannya ke arah korban. Tapi korban dapat menghindar, sehingga batu terebut mengenai kaca rumah korban.

Setelah melemparkan batu, tersangka pulang ke rumahnya. Tak lama berselang, tersangka kembali menemui korban dengan membawa sebilah parang. Begitu tiba, tersangka langsung membacok korban, tapi korban dapat menghindar. Meski dapat menghindar, serangan parang mengenai punggung belakang korban.

Syahrial Siregar
Syahrial Siregar
Alumni STIK-P Medan. Menjadi jurnalis sejak 2008 dan sekarang redaktur untuk portal mistar.id

Related Articles

Latest Articles