18.5 C
New York
Saturday, September 28, 2024

Marak Judi dan Narkoba, Polisi Obrak-Abrik Lahan Garapan Jermal 15 Medan

Medan | MISTAR.ID – Personil Reskrim Polsek Percut Sei Tuan Gerebek Kampug Narkoba (GKN) di lahan garapan Jermal 15, Desa Amplas, Kecamatan Percut Sei Tuan. Dalam penggerebekan itu, puluhan mesin Jakpot dan sepedamotor diamankan, Senin (16/12/19) sore.

Kegiatan GKN, yang dilakukan itu merujuk dalam menanggapi pengaduan masyarakat yang selama ini sangat resah dengan maraknya narkoba dan perjudian.

Menanggapi pengaduan masyarakat itu, dibawah komando Kanit Reskrim Iptu Luis Beltran, bersama anggota langsung melakukan penggerebekan dilokasi.

Setibanya petugas dilokasi, sayangnya tak satupun pelaku narkoba dan judi yang dapat diamankan. Dikarenakan para pengguna narkoba dan pemain judi Jakpot, keburu berhasil kabur mengetahui kedatangan polisi.

Kapolsek Percut Sei Tuan Kompol Aris Wibowo, mengatakan pihaknya akan terus melakukan kegiatan Grebek Kampung Narkoba (GKN) diwilayah hukumnya yang dianggap menjadi basis narkoba dan perjudian. Agar masyarakat nyaman dari keresahan selama ini akan kehadiran narkoba dan perjudian itu.

“Dari kegiatan GKN ini kita mengamankan 20 unit mesin Jakpot berikut 5 unit sepedamotor yang ditinggal pemiliknya saat polisi datang. Namun sayang pengedar dan pengguna narkoba keburu melarikan diri melihat kedatangan polisi. Sehingga tidak ada satu orang pun yang bisa diamankan,”sebut Aris.

Masih katanya, kegiatan GKN itu akan terus dilakukan dengan tujuan supaya masyarakat hilang dari keresahan akibat kehadiran perjudian dan narkoba.

“Selain itu juga bertujuan agar genarasi muda dapat terbebas dari bahayanya penyalah gunaan narkoba yang khususnya yang berada di wilayah hukum Polsek Percut Sei Tuan. Kini barang bukti sudah kita amankan,”kata Aris

Reporter: Hendra tanjung
Editor: Luhut Simanjuntak

Related Articles

Latest Articles