6.2 C
New York
Thursday, October 17, 2024

Diduga Ditipu Perusahaan Travel, 250 Calon Jamaah Gagal Umroh

Sartini mengakui saat itu diinformasikan kantor tersebut sudah tidak ada orang atau tutup. Padahal biasanya Kantor tutup diinformasikan kepada dirinya.

Mendengar hal itu, Sartini berusaha menghubungi Yudi Saputra, selaku direktur dan istrinya, Evana Novarina, komisaris, tapi tidak direspon.

Tak lama kemudian, sejumlah calon jemaah dari Kisaran datang ke Kantor travel dan melihat kantor digembok. Kemudian, salah satu agen terus menghubungi pimpinan perusahaan dan akhirnya pintu kantor dibuka.

“Jadi sampai tengah malam kami tunggu di sana. Keesokan harinya baru direspon dan dibuka pintu bagian belakang,” ujarnya.

Baca juga : Kembali Gagal Berangkat ke Tanah Suci, Puluhan Calon Jamaah Umroh Geruduk PT Anugerah Makkah

Setelah berhasil ditemui, pihak perusahaan mengaku keberangkatan pada 26 September ditunda lagi. Mereka berdalih, sudah kehabisan uang dan mengaku kena tipu agen penginapan yang ada di Arab Saudi.

Tidak percaya begitu saja, Sartini dan yang lainnya meminta kwitansi pembayaran hotel dan pemesanan, ternyata pihak perusahaan tak bisa menunjukkan.

Berawal dari itu, mereka mulai mencurigai dugaan penipuan yang dilakukan pihak perusahaan travel. Mereka curiga, sebenarnya perusahaan travel ini sudah lama hampir bangkrut, tapi kemudian mencoba mencari dana segar dengan cara memberikan diskon supaya diminati.

“Sepertinya mereka ini sudah lama bangkrut dengan memasang harga yang murah atau yang terbilang murah, dengan ada diskon mereka menarik para jemaah dan menjaring dana segar,” bebernya.

Related Articles

Latest Articles