Lupita Nyong’o Jalani Terapi Kucing Demi ‘A Quiet Place: Day One’
lupita nyongo jalani terapi kucing demi a quiet place day one
Jakarta, MISTAR.ID
Aktris pemenang Oscar, Lupita Nyong’o harus menjalani terapi untuk menghilangkan ketakutannya terhadap kucing. Ini dilakukannya demi perannya dalam film A Quiet Place: Day One.
Lupita mengaku memiliki fobia terhadap kucing yang bisa membuatnya sering menangis jika berada di satu ruangan dengan hewan berbulu itu.
“Saya tidak akan berada di dalam satu ruangan dengan kucing, saya pasti akan menangis,” ujar Lupita Nyong’o dalam wawancaranya dengan Deadline, Kamis (4/7/24).
“Saya menganggap mereka seperti singa kecil. Seolah-olah jika mereka sedikit lebih besar, mereka akan memakan kita,” lanjutnya.
Baca juga: Lyodra Masuk Daftar 100 Wanita Paling Cantik
Lupita sempat berdiskusi dengan sutradara Michael Sarnoski untuk mempertimbangkan hewan lain sebagai teman karakternya. Namun, permintaan tersebut tidak dikabulkan. Lupita harus berakting dengan kucing sungguhan.
Untuk mengatasi ketakutannya, Lupita menjalani terapi yang melibatkan seekor kucing yang dilepas di rumahnya. Terapi ini secara perlahan membantu Lupita mengatasi fobianya. Ia akhirnya benar-benar tidak takut lagi. Sekarang, Lupita sudah memelihara seekor kucing bernama Yoyo.
“Saya tidak pernah memahami orang-orang yang smartphone-nya dipenuhi video peliharaan. Sekarang, saya menjadi seperti mereka,” ujar Nyong’o di akun Instagramnya.
“Ini terlihat seperti saya menyelamatkan Yoyo, tetapi sebenarnya, justru Yoyo yang telah menyelamatkan saya,” tambahnya. (deadline/hm20)