19.3 C
New York
Monday, October 7, 2024

Harga Komoditas Alami Kenaikan di Simalungun, Cabai Rawit Tertinggi

Simalungun, MISTAR.ID

Harga komoditas di pasar tradisional Kabupaten Simalungun alami kenaikan dalam sepekan belakangan. Cabai rawit menjadi bahan pokok yang alami kenaikan paling tinggi, Selasa (3/9/24).

Berdasarkan data Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS), harga cabai rawit mencapai Rp60.000 per kilogram (kg). Harga ini naik sebesar 23,33 persen atau Rp11.300 dari minggu sebelumnya.

Selain cabai rawit merah, komoditas lain yang alami kenaikan adalah bawang merah. Naik 0,07 persen menjadi Rp28.950 per kg. Selanjutnya adalah telur ayam yang naik 2,06 persen atau menjadi Rp32.200 per kg.

Baca juga: Cabai Rawit Sumbang Inflasi Tahunan di Sumut 

Ada juga gula pasir lokal naik 0,55 persen, yang saat ini harganya Rp18.150 per kg. Terakhir minyak goreng curah naik 0,29 persen atau Rp50 menjadi Rp17.250 per kg.

Sementara Komoditas yang mengalami penurunan ada pada bawang putih dan cabai merah. Untuk bawang putih saat ini dibanderol sebesar Rp39.350 per kilogram. Harga ini turun tipis 1,01 persen. Sedangkan cabai merah turun 7,28 persen atau Rp2.250 menjadi Rp32.500 per kilogram.

Daging sapi juga alami penurunan harga sebesar 2,11 persen atau Rp2.500 menjadi Rp116.000 per kg.

Selain harga komoditas yang naik dan turun, gula pasir dan minyak goreng kemasan diketahui masih bertahan di harga yang sama dengan pekan lalu. Gula pasir kualitas premium terpantau masih di harga Rp19.350 per kg. Sedangkan minyak goreng kemasan bermerek seharga Rp20.250 per kg. (abdi/hm20)

Related Articles

Latest Articles