Harga Daging Ayam Mulai Turun di Siantar, Pembeli: Masih Mahal
Pedagang daging ayam di Pasar Dwikora. (f: abdi/mistar)
Pematangsiantar, MISTAR.ID
Harga daging ayam potong di Pasar Tradisional Dwikora Kota Pematangsiantar terpantau sedikit mengalami penurunan. Dari harga sebelumnya yang sempat tembus Rp33.000, kini menjadi Rp29.000 hingga Rp30.000 per kilogram.
“Meski ada penurunan sedikit, harga ayam masih tergolong mahal dan belum kembali normal seperti sebelum mengalami kenaikan,” ujar salah seorang pedagang Erni, pada Minggu (26/1/25).
Hal serupa disampaikan pedagang daging ayam lainnya Rusdi. Meski begitu, harga hari ini belum kembali normal.
“Penurunan harga daging ayam belum terlalu berdampak signifikan terhadap penjualan,” ucapnya.
Sedangkan menurut warga Kecamatan Siantar Sitalasari, Naulina Sirait harga normal ayam broiler di kisaran Rp25.000 per kilogram.
“Kalau dibilang turun, belum menurut kami. Bayangkan aja, harga daging ayam ini tetap bertahan mahal di waktu yang lama. Terpaksa harus menambah uang pengeluaran dari biasanya,” tukasnya.
“Daging ayam, kalau di keluarga kami tidak boleh ketinggalan. Banyak menu yang bisa diolah dari pangan tersebut. Bahkan bisa untuk stok di kulkas dan gampang mengolahnya,. Biasa bikin sop dan ayam goreng untuk anak,” tambahnya. (abdi/hm20)
PREVIOUS ARTICLE
Beri Rasa Aman, Kapolrestabes Medan Cek Pospam Imlek