Bupati Sergai Apresiasi Gotong-Royong Masyarakat Bangun Masjid Nurusalam
bupati sergai apresiasi gotong royong masyarakat bangun masjid nurusalam
Sergai, MISTAR.ID
Bupati Serdang Bedagai (Sergai), H Darma Wijaya meletakkan batu pertama pembangunan Masjid Nurusalam yang ada di Dusun III, Desa Cempedak Lobang, Kecamatan Sei Rampah, Minggu (12/5/24) pagi.
Dalam sambutan singkatnya, Darma Wijaya menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasinya kepada masyarakat atas dedikasi dan semangat gotong-royong mereka dalam proses pembangunan Masjid Nurusalam.
Langkah ini, kata bupati yang akrab disapa Wiwik tersebut, merupakan salah satu perwujudan dari semangat untuk mewujudkan Sergai yang religius.
Selain itu, Darma Wijaya berharap proses pembangunan masjid ini hingga selesai bisa menjadi momentum untuk memperkokoh solidaritas dan kesatuan warga Sergai.
“Lewat gotong-royong, kami berharap masjid ini bisa berdiri dengan tegak dalam waktu yang lebih cepat,” katanya.
Masjid sebagai rumah ibadah, lanjut Darma Wijaya, tak hanya untuk kepentingan sesaat, melainkan merupakan investasi masa depan.
“Berinfaq membangun rumah ibadah tak hanya mendatangkan berkah bagi kita, tetapi juga memberikan manfaat besar bagi masyarakat sekitar, terutama dalam membangun generasi muda yang religius,” ucapnya.
Baca juga: Enam Kali Berturut, Pemkab Sergai Raih Opini WTP
Menutup sambutannya, Darma Wijaya berharap, masjid ini nantinya tidak hanya menjadi tempat ibadah, namun juga sebagai pusat kegiatan keagamaan.
“Semoga pembangunan masjid ino segera selesai dan dapat digunakan masyarakat untuk beribadah dengan khusyuk dalam meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT,” tandasnya.
Hadir dalam kegiatan ini di antaranya Camat Sei Rampah Dra Fitriani, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta warga sekitar. (damanik/hm22)
PREVIOUS ARTICLE
Vladimir Putin Ganti Menhan Rusia