Polresta Deli Serdang Gencar Patroli Malam, Incar Balap Liar dan Tawuran


polresta deli serdang gencar patroli malam incar balap liar dan tawuran
Kasat Samapta Polresta Deli Serdang, Kompol Supendi menyebut, target mereka adalah mencegah aksi pencurian dengan pemberatan (3C), tindakan begal, tawuran dan balap liar.
Ia mengakui bahwa dalam meningkatkan keamanan menjadi tanggung jawab bersama, untuk itu polisi juga mengajak masyarakat untuk aktif.
“Upaya ini diharapkan dapat terus berlanjut dan menjadi salah satu langkah efektif dalam menjaga Kamtibmas di wilayah Deli Serdang,” sebutnya.
Adapun fokus pada beberapa titik yang dianggap rawan gangguan kamtibmas seperti pusat perbelanjaan, swalayan, pusat pertokoan, SPBU, terminal, stasiun bus, tempat keramaian dan Jalan Lintas Sumatera.
Personil Polresta Deli Serdang dan jajarannya tidak hanya berkeliling, tapi juga menyambangi warga setempat dan mengajak mereka untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas.(sembiring/hm17)