Monday, January 20, 2025
logo-mistar
Union
MEDAN

Satu Data Dukung Perencanaan Pembangunan Pertanian di Sumut

journalist-avatar-top
By
Friday, December 22, 2023 14:20
11
satu_data_dukung_perencanaan_pembangunan_pertanian_di_sumut

satu data dukung perencanaan pembangunan pertanian di sumut

Indocafe

Medan, MISTAR.ID

Guna mendukung perencanaan pembangunan di Sumatera Utara (Sumut), salah satunya di sektor pertanian diperlukan satu data yang dilakukan dengan proses digitalisasi.

Kepala BPS Sumut, Nurul Hasanudin mengatakan, mulai dari penyediaan data hingga penyebarluasan data maka pihaknya melakukan pembinaan statistik sektoral dengan tujuan untuk menghasilkan data yang akurat.

“Statistik sektoral di setiap sektor memiliki data masing-masing. Sehingga, mereka dibina secara kuat dan menghasilkan data yang akurat. Penyediaan data ini, BPS Sumut selalu berkoordinasi dengan pemerintah provinsi agar terjadinya sinkronisasi data,” ujarnya, pada kegiatan Diseminasi Hasil Sensus Pertanian 2023 dan Kegiatan Pembinaan Statistik Sektoral yang digelar BPS, Kamis (21/12/23).

Sementara, Kabid Statistik Sektoral Dinas Kominfo Sumut, Sholahuddin Lubis menyampaikan bahwa tahun 2022 indeks pembangunan statistik Pemerintah Provinsi Sumut pada uji coba Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS)  adalah 2,06 dengan predikat cukup.

Baca juga: Data BPS, Kota Siantar Jadi Acuan Inflasi Tebing Tinggi

Kemudian, pada Rabu (13/12/23) lalu, portal satu data Indonesia Provinsi Sumut (Sadaina Sumut) telah resmi diluncurkan.

“Sadaina Sumut sudah dapat diakses di www.sadaina.sumutprov.go.id. Dengan data sektoral yang akurat, mutakhir, terpadu dan dapat dipertanggung jawabkan, serta mudah diakses dan dipakai. Sadaina Sumut juga sudah terintegrasi dengan Portal Satu Data Indonesia di tingkat nasional,” ungkapnya.

Hal ini dikatakan Kepala Bidang (Kabid) Perekonomian dan Sumber Daya Alam (SDA) Badan Perencanaan, Pembangunan, dan Penelitian Pembangunan (Beppelitbang) Sumut Tarsudi SP MSI mengaitkan hal tersebut dengan proses transformasi digital menuju Indonesia Emas 2045.

journalist-avatar-bottomRedaktur Elfa Harahap