Belawan, MISTAR.ID
Apes benar nasib Malik (22) warga Jalan Young Panah Hijau Gang H Husni Lingkungan XI, Kelurahan Labuhan Deli. Ia menjadi korban penganiayaan sekelompok pemuda setelah pulang nonton bareng (nobar) bola, Sabtu (26/8/23) sekitar pukul 23.30.
Malik saat ini baru saja pulang nobar Final AFF Cup U-23 di salah satu lapangan bola di kawasan Marelan. Menurut saksi mata, Malik diserang sekelompok pemuda yang menggunakan sepeda motor dan sedang berkonvoi di kawasan tersebut.
Baca juga: Terlibat Kasus Penganiayaan, Dua Warga Tebing Tinggi Saling Buat Laporan
“Sekelompok anak muda mengendarai beberapa sepeda motor dan sedang berkovoi usai nonton bareng di salah satu lapangan. Saat melintas di Jalan Ileng Kelurahan Rengas Pulau, tiba-tiba diserang sekelompok pemuda dengan batu,” kata saksi mata yang tidak ingin disebutkan namanya.
Malik kemudian dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pengobatan. Kejadian ini dibenarkan salah satu personel Bhabinkamtibmas Ipda Wahyu Mulyawan.
“Benar kejadiannya. Setelah dimediasi Kepling, korban dan pelaku sepakat berdamai.” (Kamal/hm20)