PSMS Agendakan Uji Coba dengan Tim Liga 1 Persiraja Banda Aceh
psms agendakan uji coba dengan tim liga 1 persiraja banda aceh
Medan, MISTAR.ID
Tim berjuluk Ayam Kinantan PSMS Medan mengagendakan pertandingan uji coba untuk memantapkan persiapan jelang bergulirnya kompetisi Liga 2 yang dihelat Juli mendatang.
Selain klub dari Liga 3 yang saat ini sedang berjalan, manajemen juga berencana akan melakukan uji tanding melawan tim Liga 1 Persiraja Banda Aceh, pada Minggu 27 Juni 2021.
“Pekan depan kita akan berangkat ke Aceh menghadapi tim PON dan juga Persiraja. Kita mau tau bagaimana permainan tim saat main di luar kandang,” ujar Sekretaris Umum (Sekum) PSMS Julius Raja, Jumat (18/6/21).
Baca Juga:Soal Pengajuan Tuan Rumah di Liga 2, PSMS Tunggu Proses Bidding
Selain untuk mendapatkan tolak ukur kemampuan para punggawa, kata Julius, pertandingan uji coba melawan klub Liga 1 sekaligus untuk mencari format tim yang akan dipakai saat kompetisi berlangsung nanti.
“Selama ini kita memang beberapa kali menang saat uji coba dengan klub Liga 3. Tapi dari hasil penilaian kami bersama staf pelatih, para pemain masih sering kesulitan di finishing atau penyelesaian akhir,” sebutnya.
Disinggung mengenai jumlah pemain yang masih 22 orang, menyusul dipanggilnya satu pemain untuk memperkuat tim Sepakbola Sumut pada PON XX Papua, Julius mengaku bahwa hal itu tidak terlalu masalah. Namun, manejemen masih terus memantau tiga pemain baru yang akan direkrut dalam waktu dekat.
“Kita sudah berkoordinasi. Manajemen masih memantau tiga pemain untuk mengisi slot yang kosong itu. Panitia juga belum memastikan sistem apa yang dipakai saat kompetisi berlangsung nanti,” pungkasnya.
Baca Juga:Satu Pemain PSMS Ditarik Perkuat Tim untuk PON Papua
Menang Tipis
Sehari sebelumnya, PSMS Medan menyudahi perlawanan Gumarang FC dengan skor akhir 1-0 dalam sesi uji coba yang berlangsung di Stadion Mini Kebun Bunga Medan, Kamis (17/6/21).
Gol skuat Ayam Kinantan dilakukan Anis Nabar pada menit 74 gol melalui tendangan keras dan terukur di area luar penalti yang tidak dapat dijangkau kiper lawan.
Laga sendiri berjalan keras sejak menit awal babak pertama berlangsung. Sejumlah kartu pun mewarnai laga. Syaiful Ramadhan CS terus mengepung area pertahanan lawan yang menerapkan permainan bertahan. Bahkan ketatnya pertahanan yang diterapkan Gumarang FV membuat laga harus berakhir dengan skor kaca mata di babak pertama. (ial/hm12)