4.3 C
New York
Monday, January 13, 2025

Kadis Kesehatan Sumut: Rumah Sakit Rujukan Favorit Penuh

Medan, MISTAR.ID

Kepala Dinas Kesehatan Sumut Alwi Mujahid Hasibuan mengatakan, meski ada peningkatan pasien Covid-19, namun tidak semua rumah sakit rujukan Covid-19 di Sumut yang penuh. Yang penuh hanya rumah sakit favorit.

“Gak semuanya penuh. Yang penuh itu yang favorit. (Rumah Sakit) Royal Prima, Bunda Thamrin, Murni Teguh itu yang betul-betul full,” kata Alwi, Kamis (6/5/21).

Secara keseluruhan kata dia, total penggunaan kamar yang terpakai mencapai 60 persen. Memang, itu diakuinya perlu disikapi. “Makanya besok kita rapat mengundang rumah sakit untuk meningkatkan kapasitas. Seperti itu,” kata Alwi.

Baca Juga:Kasus Positif Covid-19 Bertambah, Kabupaten Sergai Masuk Zona Merah

Meningkatnya jumlah hunian ruang perawatan Covid-19 menurutnya disebabkan beberapa hal, di antaranya tidak sesuainya rasio kamar isolasi dengan ruang ICU. Misal, apabila ada 100 kamar isolasi, semestinya ada paling sedikit 15 ruang ICU. “Supaya jika terjadi pemberatan tidak ke tempat lain. Itu yang meningkatkan angka kematian,” katanya.

Selain itu, penyebab lainnya adalah soal isolasi mandiri. “Harusnya isolasi mandiri ditetapkan dokter, baru dia diawasi. Sekarang dia belum ditetapkan dokter, tidak diawasi, dia tidak mau ke RS. Ke RS (kalau) terjadi ke pemberatan. Kalau berat, dia akan dirawat panjang. Dari misalnya 10 hari, karena masuk berat jadi 20 hari, 30 hari artinya mengurangi keterpakaian tempat tidur,” jelasnya.

Sementara Direktur Utama (Dirut) RS Adam Malik Zainal Safri menyebutkan, di rumah sakit mereka masih tersedia ruang perawatan bagi pasien Covid-19. “Kalau total 170 kamar, baru terisi 100,” kata Zainal.

Baca Juga:RS Royal Prima Medan Jadi Rujukan Utama Penanganan Covid-19

Selain itu menurutnya, mereka sudah menambah ruang inap isolasi menjadi 42 kamar. “Kondisi meningkat tapi tempat tidur beberapa RS utama sudah ramai yang penuh, tapi yang lain masih ada termasuk Adam Malik,” sebutnya.

Dalam rangka mengantisipasi peningkatan pasien Covid-19 di Sumut, RS H Adam Malik menurutnya berencana menambah ruang perawatan. “Adam Malik mungkin ke depan kami tambah menjadi 240, sekarang 170,” jelasnya. (iskandar/hm12)

Related Articles

Latest Articles