NATO Minta Turki Segera Ratifikasi Keanggotaan Swedia
nato minta turki segera ratifikasi keanggotaan swedia
Brussels, MISTAR.ID
Sekretaris Jenderal NATO, Jens Stoltenberg pada Kamis (12/10/23) meminta Turki untuk segera meratifikasi keanggotaan Swedia dalam aliansi militer tersebut.
Presiden Recep Tayyip Erdogan mengatakan akan membantu mempercepat proses ratifikasi di parlemen Turki.
“Banyak sekutu ingin melihat kemajuan pesat dalam ratifikasi ini. Swedia telah mewujudkan apa yang mereka janjikan, dan sekarang kita memerlukan ratifikasi keanggotaan Swedia,” kata Stoltenberg kepada The Associated Press setelah memimpin pertemuan para menteri pertahanan NATO di Brussels, sekitar 3 bulan lalu.
Baca juga : Sejak Invasi Rusia, Presiden Ukraina Tiba di Markas NATO Dalam Kunjungan Pertamanya
Swedia dan negara tetangganya, Finlandia, mengabaikan ketidakberpihakan militer selama beberapa dekade.
Mereka mengajukan aplikasi keanggotaan NATO setelah Presiden Vladimir Putin memerintahkan pasukan Rusia untuk menyerang Ukraina pada Februari 2022.
Swedia dan Finlandia ingin mencari perlindungan di bawah payung keamanan NATO. Finlandia bergabung dengan NATO pada April.
PREVIOUS ARTICLE
Aturan Penggunaan Sempadan Danau Disosialisasikan ke Masyarakat