7.8 C
New York
Thursday, April 18, 2024

Sempat Viral, Dua Pelajar Terlibat Perampas Sepeda Motor di Medan Diringkus

Medan, MISTAR.ID

Personel Satreskrim Polrestabes Medan meringkus dua remaja yang masih di bawah umur, lantaran terlibat perampokan sepeda motor, Jumat (28/10/22) malam. Aksi para pelajar di siang hari itupun sempat viral di media sosial (Medsos).

Peristiwa bermula pada saat pihak Kepolisian Sektor Helvetia dan Sunggal didampingi Satreskrim Polrestabes Medan, membubarkan tawuran sekelompok pelajar di Jalan Yos Sudarso Medan.

Saat membubarkan tawuran tersebut, polisi berhasil mengamankan puluhan pelajar berikut barang bukti senjata tajam.

Para remaja yang berhasil lolos dari kejaran polisi kemudian berkonvoi kembali di Jalan Setia Budi, dan Ringrod Gagak hitam.

Baca Juga:Kriminolog: Tawuran Remaja Dipicu Tuntutan Ekonomi

Pada saat itu kelompok remaja tersebut bertemu kembali dengan kelompok lainnya, langsung melakukan penyerangan dengan menggunakan senjata tajam serta mengambil sepeda motor milik kelompok pemuda yang diserang.

Kejadian inipun viral di media sosial, hingga akhirnya petugas gabungan dari Satreskrim Polrestabes Medan dan Polsek Sunggal mengamankan dua orang terduga pelaku berinisial A (14) dan R (16 ), yang kedapatan membawa senjata tajam jenis arit dan satu gear sepeda motor yang sudah diikat tali.

Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Teuku Fathir Mustafa mengatakan, pihaknya masih memburu pelaku lainya dan mengimbau agar para pelaku menyerahkan diri ke Satreskrim Polrestabes Medan.

Baca Juga:Empat Pelaku Tawuran Tewaskan Satu Orang di Tembung Ditangkap, Ini Motifnya

“Kita sudah mengamankan 2 orang pelaku berinisial A dan R yang masih usia sekolah yang ke dapatan membawa senjata tajam jenis arit dan gear sepeda motor, yang merupakan kelompok yang melakukan penyerangan dan merampas sepeda motor. Pada keduanya kita lakukan penahanan,” ucap Fathir.

Katanya lagi, terkait video yang viral tersebut, kita sedang melakukan pengejaran terhadap pelaku lainya.

“Untuk itu kita imbau agar menyerahkan diri. Kami imbau agar para pelaku lainya segera menyerahkan diri, karena kami akan terus melakukan pencarian,” tegasnya.

Baca Juga:Tawuran Dua Kelompok Remaja di Tembung, Satu Orang Meninggal Dunia

Diketahui, viral di media sosial ,puluhan pelajar melakukan konvoi mengendarai sepeda motor di Jalan Gagak Hitam Medan.

Mereka yang masih memakai seragam sekolah konvoi sambil membawa senjata tajam.

Dalam video itu, mereka kemudian merampas sepeda motor milik pengendara.
Dalam video itu, para pelajar itu tampak melukai korbannya dengan memakai senjata yang mereka bawa. Kemudian, membawa kabur motor tersebut.(saut/hm10)

Related Articles

Latest Articles