7.5 C
New York
Friday, April 19, 2024

Polisi Selidiki Tewasnya Rudolf Situmorang yang Ditemukan di Pinggir Jalan Simpang Palang-Sitahoan

Pematang Siantar, MISTAR.ID
Satreskrim Polres Simalungun bersama Polsek Dolok Panribuan hingga kini masih melakukan penyelidikan terkait tewasnya Rudolf Theofinus Situmorang (41), warga Dusun Parmonangan Nagori Pondok Buluh Kecamatan Dolok Panribuan Kabupaten Simalungun.

Saat ditemukan, Jumat (14/10/22) malam, di pinggir jalan umum Simpang Palang-Sitahoan Nagori Pondok Buluh Kecamatan Dolok Panribuan Kabupaten Simalungun, kondisi pada bagian kepala korban mengeluar darah.

Kasat Reskrim Polres Simalungun AKP Rahmad Ariwibowo menyampaikan, pascaadanya temuan mayat tersebut, sekira pukul 00.30 WIB, masyarakat setempat datang ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polsek Dolok Panribuan untuk membuat laporan.

Baca Juga:Pria Ini Ditemukan Tewas di Jalan Parmonangan Simalungun, Kapolsek: Ada Luka di Kepala

“Adanya laporan masyarakat, kapolsek bersama personel lainnya melakukan olah TKP dan menemukan korban dalam keadaan meninggal dunia dengan luka pada bagian kepala banyak mengeluarkan darah yang diduga akibat pukulan benda keras,” ujarnya, Minggu (16/10/22).

Di sekitar lokasi ditemukannya korban, terdapat satu unit sepeda motor Yamaha Mio warna hitam menindih bagian tubuh korban, dan satu batang kayu bulat panjang 1 meter tak jauh dari posisi korban tergeletak di atas tanah.

Informasi yang dihimpun, diduga sebatang kayu yang berukuran kurang lebih satu meter itupun dipakai untuk menganiaya korban hingga meninggal dunia di pinggir jalan Umum Simpang Palang-Sitahoan Nagori Pondok Buluh Kecamatan Dolok Panribuan Kabupaten Simalungun.

Baca Juga:Korban Tewas Tawuran Remaja di Tembung Alami Luka Bacok di Punggung dan Bokong

Diterangkan Kasat Reskrim, korban yang sudah tergeletak di atas tanah pertama kalinya ditemukan saksi, Holpen Ambraita. Kemudian. Holpen menyampaikan penemuannya itu kepada warga sekitar.

“Awalnya saksi Holpen Ambraita hendak pergi kerja melintas dan melihat korban tergeletak di pinggir jalan. Kemudian saksi menggedur rumah yang ada di TKP, warga sekitar bangun dan melaporkan kepada keluarga dan juga ke pihak kepolisian,” ujarnya lagi.

Sementara itu, Kapolsek Dolok Panribuan AKP Nelson Butar Butar mengatakan, korban Rudolf Theofinus Situmorang merupakan orang yang baik di lingkungan tempat tinggalnya. Korban juga diketahui sebagai petani.

Baca Juga:Dua Bersaudara Perang Mulut, Abang Kandung Tewas Dipukul Adik di Taput

“Korban ini orangnya baik, informasi itu kita terima dari masyarakat setempat. Jadi sebelum ditemukan meninggal dunia, korban baru saja pulang minuk tuak. Selama ini korban begitu, habis minum tuak langsung pulang ke rumah,” ungkap AKP Nelson Butar Butar, Minggu (16/10/22) siang.

Menurut Kapolsek AKP Nelson, selain dikenal baik, korban juga hampir tak pernah bersitegang atau bermasalah dengan warga kampung lainnya.

“Saat ini kita masih menyelidiki kasusnya, semoga ada titik terang dan menemukan pelakunya. Saat ini hasil autopsi belum keluar,” jelasnya.(hamzah/hm10)

Related Articles

Latest Articles