7.5 C
New York
Friday, March 29, 2024

Daftar Nama Korban Rombongan Pesta yang Alami Lakalantas di Tol Tebing Tinggi

Tapanuli Utara, MISTAR.ID – Rombongan pesta dari Kecamatan Pahae Julu Tapanuli Utara (Taput) yang hendak ke Medan alami laka lantas di Tebing tinggi Sabtu (20/5/23) kemarin, mengakibatkan 4 orang meninggal dunia dan 10 orang luka luka.

Adapun daftar nama korban yang alami lakalantas tersebut adalah:

  • Hulman Sitompul, warga Desa Simataniari Kecamatan Pahai Julu Kabupaten Tapanuli Utara (meninggal dunia di TKP)
  • Endina Tampubolon, Desa Simasan Toruan Kecamatan Pahai Julu Kabupaten Tapanuli Utara (meninggal dunia di TKP)
  • Parsaoran Tampubolon, Desa Simataniari Kecamatan Pahai Julu Kabupaten Tapanuli Utara (meninggal dunia di RSUD Lubuk Pakam)

Baca Juga: Bus Bawa Rombongan Pesta Kecelakaan di Jalur Tol Tebing Tinggi-Medan, 4 Orang Tewas

  • Arista Sitompul, Desa Simataniari Kecamatan Pahai Julu Kabupaten Tapanuli Utara (meninggal dunia di RSUD Lubuk Pakam)
  • Japerson Sitompul, Desa Onan Hasang Kecamatan Pahai Julu Kabupaten Tapanuli Utara (alami memar dan menjalani perawatan di RSU Grand Medistra Lubuk Pakam)
  • Leo Nardo Tampubolon, Desa Simataniari Kecamatan Pahai Julu Kabupaten Tapanuli Utara (alami luka di tangan kiri dan menjalani perawatan di RSU Grand Medistra Lubuk Pakam)
  • Pasiran Tampubolon, Desa Simataniari Kecamatan Pahai Julu Kabupaten Tapanuli Utara (alami memar dan menjalani perawatan di RSU Grand Medistra Lubuk Pakam)
  • Partita Sitompul, Desa Simataniari Kecamatan Pahai Julu Kabupaten Tapanuli Utara (alami luka di hidung dan kaki dan menjalani perawatan di RSU Grand Medistra Lubuk Pakam)

Baca Juga: Lewat Laporan Polisi, Jasa Raharja Siap Proses Asuransi Kecelakaan

  • Linda Siregar, Desa Simataniari Kecamatan Pahai Julu Kabupaten Tapanuli Utara (alami luka di pelipis mata kiri dan kening. Kini menjalani perawatan di RSU Grand Medistra Lubuk Pakam)
  • Marson Sinaga, Dusun IV HKI Pasar Dolok Kecamatan Andian Koting Kabupaten Tapanuli Utara (alami luka di kening. Kini menjalani perawatan di RSU Grand Medistra Lubuk Pakam)
  • Parlin Manurung, Desa Simataniari Kecamatan Pahai Julu Kabupaten Tapanuli Utara (alami pinggang dan kaki memar. Kini menjalani perawatan di RSU Grand Medistra Lubuk Pakam)
  • Martua Sitompul, Desa Simataniari Kecamatan Pahai Julu Kabupaten Tapanuli Utara (alami kaki kiri patah dan menjalani perawatan di RSU Grand Medistra Lubuk Pakam)
  • Liwan Tampubolon, Simataniari Kecamatan Pahai Julu Kabupaten Tapanuli Utara (Mata kiri memar dan menjalani perawatan di RSU Grand Medistra Lubuk Pakam
  • Ruma Sinanga, Desa Simataniari Kecamatan Pahai Julu Kabupaten Tapanuli Utara (alami tangan kiri memar dan berobat di RSU Grand Medistra Lubuk Pakam)

Baca Juga: Akibat Kecelakaan Lalu Lintas Selama 2022, Ekonomi Sumut Merugi Rp17,3 Miliar

Sementara informasi dari Kapolsek Pahae Julu Iptu Saiful, Senin (22/5/23), mengatakan para korban yang meninggal dunia akan dikebumikan pada hari Selasa (23/5/23).

“Keempatnya, Hulman Sitompul, Parsaoran Tampubolon, Endina Tampubolon, dan Arista Sitompul. Semua warga Desa Simataniari Kecamatan Pahai Julu Kabupaten Tapanuli Utara,” kata Iptu Saiful. (Fernando Hutasoit/hm20)

Related Articles

Latest Articles