4.3 C
New York
Monday, January 13, 2025

1.898 Jiwa Terdampak Banjir Akibat Curah Hujan Tinggi di Asahan

Asahan, MISTAR.ID

Hujan deras mengguyur wilayah Kabupaten Asahan dan sekitarnya mengakibatkan 707 kepala keluarga atau setara dengan 1.898 jiwa terdampak banjir akibat tingginya curah hujan mengguyur wilayah Sumatera Utara sejak kemarin malam.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Asahan melaporkan ada 11 desa dan kelurahan yang terdampak luapan banjir dengan ketinggian air bervariatif antara 50 hingga 150 cm.

“Kondisi ini juga diikuti dengan lognsor di ruas jalan Kabupaten di dusun III Desa Gonting Sidodadi Kecamatan Bandar Pasir Mandoge,” kata Kepala BPBD Asahan, Asrul Wahid dalam keterangannya kepada wartawan, Senin (16/8/21).

Baca Juga: Kepala Dusun di Asahan Ungkap Seorang Warganya Diamankan Densus 88

Ia menjelaskan, banjir juga mengakibatkan sebuah tanggul penahan sungai jebol di Desa Punggulan Kecamatan Air Joman Kabupaten Asahan, serta beberapa areal pertanian warga terendam banjir.

“Di beberapa daerah sore tadi seperti desa Sei Silau Tua, Desa Sei Silau Barat, Karya Ambalutu sekarang kondisinya telah surut dan akan surut total jika malam ini tidak terjadi lagi hujan,” kata Asrul.

Sementara itu, banjir juga terjadi di wilayah Kabupaten Batu Bara. BPBD setempat melaporkan sedikitnya ada 232 rumah yang terdampak genangan meliputi desa Kwala Sikasim 173 Kepala Keluarga (KK) dan Desa Sidomulyo 59 KK.

Baca Juga: 16 Provinsi Termasuk Sumut Diprediksi Hujan Lebat, Waspada Banjir dan Longsor!

Banjir di Kabupaten Batu Bara ini hanya menggenangi di 1 kecamatan dan 2 desa dengan ketinggian air rata-rata 30-50cm.

BPBD saat ini telah membangun tanggul sementara di daerah rawan luapan air untuk mencegah meluapnya aliran sungai ke pemukiman penduduk.(dan/hm02)

 

Related Articles

Latest Articles