22.5 C
New York
Friday, August 23, 2024

SLB Santa Lusia Medan Didik Siswa Tunagrahita Mulai SD Hingga SMA

Kepala Sekolah yang baru menjabat beberapa bulan lalu ini juga menyebutkan beberapa keterampilan lainnya yang diajarkan di SLB C Santa Lusia Medan, diantaranya bidang musik, salon, bunga papan, olahraga hingga tenun.

“Baru membatik, ini mau menjajaki lagi tapi belum. Hanya guru-gurunya waktu itu yang masih pelatihan,” ucapnya.

Pilihan menambah pengetahuan tentang keterampilan ini menjadi salah satu daya tarik sekolah luar biasa.

Susi, orang tua dari salah satu ABK yang bersekolah di SLB C Santa Lusia Medan. Sejak usia 2 tahun, anaknya telah menjalani terapi dan rencananya akan mereka masukkan ke SD Negeri.

Baca juga: Siswa SLB B Karya Murni Medan Ikuti O2SN 2024

Namun karena sistem zonasi, putranya tidak dapat diterima. Hingga akhirnya dua tahun lalu mereka memutuskan untuk pindah ke Kota Medan dan menyekolahkan anaknya di SLB C Santa Lusia Medan.

“Perkembangannya ada ya sejak dulu kami bawa terapi. Sampai sekarang juga masih terapi satu jam setiap hari. Kami mengharapkan dia harus sekolah untuk berbaur. Karena kalau di rumah kan tidak ada temanya, mentoknya hanya kami saja. Kalau dia sekolah, kan bisa punya teman baru, bisa bersosialisasi,” ujarnya.

Lanjut Susi, sekolah merupakan salah satu modal untuk anak, terutama perkembangan kemandirian anak.

“Memang sih untuk anak-anak seperti orang ini kan nggak kita harapkan bisa bekerja kayak orang normal biasa. Tapi kan setidaknya dia punya pengalaman, punya teman bersosialisasi, nggak di rumah aja gitu. Ya supaya orang tua juga bisa pertimbangkan ke arah situ,” pungkasnya. (susan/hm20)

Related Articles

Latest Articles