22.2 C
New York
Thursday, November 7, 2024

Apple Mau Bangun Pabrik di Bandung

Jakarta, MISTAR.ID

Apple dikabarkan akan meningkatkan investasi di Indonesia sebesar US$10 juta atau sekitar Rp158 miliar, termasuk rencana pembangunan pabrik di Bandung, Jawa Barat.

Langkah ini bertujuan untuk memenuhi syarat agar dapat kembali menjual iPhone 16 Series di Indonesia, yang saat ini dilarang karena belum memenuhi 40 persen tingkat komponen dalam negeri (TKDN) untuk smartphone dan tablet.

Menurut Bloomberg, Kamis (7/11/24), pembangunan pabrik ini akan bekerja sama dengan para pemasok mereka, dan fasilitas tersebut akan memproduksi aksesori, serta komponen untuk perangkat Apple.

Proposal pembangunan pabrik tersebut telah diajukan ke Kementerian Perindustrian (Kemenperin).

Baca juga: Apple Rilis Apple Intelligence di iPhone, iPad, dan Mac

Seperti diketahui, bulan lalu, Kemenperin melarang penjualan iPhone 16 di Indonesia sebagai upaya mendorong perusahaan internasional untuk meningkatkan produksi dalam negeri demi mendukung industri lokal.

Wakil Menteri Perindustrian Faisol Riza mengatakan pihaknya telah berkomunikasi dengan Apple terkait rencana pembangunan pabrik di Bandung ini.

“Kami sudah mendengar dan sudah menghubungi mereka (Apple-red). Tapi ini akan dibicarakan lebih detail nanti,” ujar Faisol kepada CNBC. (bloomberg/hm20)

Related Articles

Latest Articles