Asahan, MISTAR.ID
Setelah sebulan dimakamkan, kuburan Ade Nurul Fadillah yang merupakan siswi sekolah penerbangan di Medan kembali dibongkar untuk di ekshumasi. Hal tersebut guna kepentingan penyelidikan Polda Sumatera Utara pada Jumat (1/11/24).
Proses ekshumasi melibatkan tim dokter forensik Rumah Sakit Bhayangkara Medan dan kepolisian Polda Sumut bersama tim dokter forensik independen yang diundang langsung oleh keluarga. Ekshumasi dilakukan demi memastikan penyebab meninggalnya korban yang dianggap janggal.
Tonton juga: Newsroom: Aksi Pencuri Sepeda Motor di Medan Terekam CCTV
Hampir tiga jam lamanya tim dokter forensik melakukan penyelidikan terhadap jenazah Ade di perkuburan Muslim, Jalan Melati, Kelurahan Sidomukti, Kecamatan Kisaran Barat, Kabupaten Asahan. Sementara itu, puluhan warga dan kerabat keluarga antusias menunggu jalannya pembongkaran makam hingga ekshumasi selesai digelar.
Kepada wartawan, dokter forensik dari Rumah Sakit Bhayangkara Medan dr. Ismuhrizal menyatakan, proses pemeriksaan dilakukan pada bagian tubuh yang dicurigai. Namun dengan kondisi jenazah saat ini pihaknya harus bekerjasama lagi dengan tim laboratorium agar hasil pemeriksaan bisa lebih akurat.
Sebelumnya, Ade Nurul diketahui menjalani pendidikan di salah satu sekolah penerbangan di Kota Medan sejak 29 Juli 2024. Dua bulan menjalani pendidikan, pada Selasa (1/10/2024) pihak keluarga mendapatkan informasi jika Ade Nurul telah meninggal dunia di Rumah Sakit Universitas Sumut. (perdana/hm21).