19.2 C
New York
Thursday, October 31, 2024

Mobil Maung Bakal Jadi Kendaraan Dinas, Istana: Sabar Dulu

Jakarta, MISTAR.ID

Mobil Maung buatan Pindad disebutkan akan menjadi kendaraan dinas para jajaran Kabinet Merah Putih di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto. Menanggapi ini, Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi, mengatakan program tersebut masih dalam tahap perencanaan.

“Memang nanti menteri-menteri akan menggunakan mobil Maung. Ada perencanaan dulu. Soal detailnya nanti. Sabar dulu,” ujar Hasan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Rabu (30/10/24), seperti dilansir dari detik.

Hasan menekankan pengadaan mobil Maung tidak akan dilakukan secara terburu-buru.

“Harus melewati tahapan-tahapan terlebih dahulu. Jadi, sabar dulu. Dikatakan hari ini, bukan berarti besok sudah ada. Tidak begitu. Jadi, perlu perencanaan,” jelasnya.

Baca juga: Prabowo Disebut Akan Fasilitasi Menteri dengan mobil Maung buatan Pindad

Menurut Hasan, Kementerian Keuangan dan Kementerian Sekretaris Negara menjadi instansi yang mengurus pengadaan mobil ini.

“Nanti ada Kementerian Sekretaris Negara yang mengurusnya bersama Kementerian Keuangan,” tambahnya.

Hasan menekankan bahwa kebijakan ini sejalan dengan keinginan Prabowo untuk mendorong penggunaan produk lokal. Prabowo sendiri sudah menggunakan Maung sebagai mobil kepresidenan.

“Pak Prabowo sudah pakai mobil itu. Beliau bangga dengan produksi Pindad,” kata Hasan.

Di kesempatan lain, Kepala Staf Kepresidenan (KSP) AM Putranto menyebutkan bahwa mobil Maung memiliki Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) sebesar 70 persen, dengan 30 persen komponen dari Korea, seperti mesin dan kerangka dasar dari Mercy dan SsangYong.

Baca juga: Maung Jadi Mobil Dinas, Pindad Siap Produksi 1.000 Unit Tiap Bulan

PT Pindad menargetkan produksi 5.000 unit mobil Maung dalam 100 hari kerja.

“Bagus mobilnya. Sampeyan harus punya,” ujar Putranto usai rapat dengan Komisi XIII DPR di Senayan belum lama ini. (detik/hm20)

Related Articles

Latest Articles