12 C
New York
Monday, October 14, 2024

BKKBN Sumut Perkuat Program KB dan Kesehatan Reproduksi di Karo

Medan, MISTAR.ID

Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) melakukan kegiatan intensifikasi dan integrasi program Keluarga Berencana dan Kesehatan Reproduksi (KBKR) di Kabupaten Karo baru-baru ini.

Kegiatan ini bertujuan meningkatkan akses layanan KB dan kesehatan reproduksi, sekaligus menurunkan angka pernikahan dini dan prevalensi stunting di wilayah tersebut.

Sekretaris Utama BKKBN RI, Tavip Agus Rayanto yang hadir dalam kegiatan ini menekankan program KBKR ini dirancang untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dan memastikan pelayanan KB mudah diakses di seluruh Kabupaten Karo, khususnya di Kecamatan Barus Jahe.

Baca juga : 100 Akseptor KB di Intensifikasi di Perbatasan Sumut-Sumbar

“Kami harap kerjasama ini mampu mengurangi unmet need dan meningkatkan angka mCPR di Karo,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Senin (14/10/24).

Hingga saat ini, sambungnya, angka penggunaan kontrasepsi modern (mCPR) di Kabupaten Karo masih rendah di 49,6%, sedangkan unmet need berada pada 19,52%.

Related Articles

Latest Articles