17 C
New York
Sunday, September 22, 2024

Kebakaran di Pasar Horas Mulai Padam

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Api yang melalap ratusan kios di Gedung 4 Lantai 2 Pasar Horas kini mulai bisa diatasi oleh petugas pemadaman, Minggu (22/9/24). Dimana sebelumnya, api terus marak lantaran angin kencang dan membuat ratusan kios pedagang habis terbakar.

Seorang tukang parkir yang menyaksikan kebakaran tersebut, Darwis Jambak menyampaikan bahwa sebelum api membesar, beberapa warga yang berada di Gedung 4 Pasar Horas sempat mengabaikannya.

“Tadi waktu masih kecil apinya, warga cuek. Nggak lama baru datang mobil pemadam yang kecil,” ujar Darwis, Minggu (22/9/24).

Baca juga: Pasar Horas Siantar Terbakar, Ketua KP2H Gedung IV: Tiba-tiba Sudah Banyak Asap

Ditambahkan Darwis lagi, tidak banyak pedagang yang buka di hari Minggu.

“Ini kan Minggu, sedikit yang jualan. Banyak yang tutup kiosnya. Kalau informasinya kompor gas tukang jualan minuman yang meledak. Kata mereka karena itu terbakar,” ujarnya.

Menurut pantauan di lokasi, petugas Pemadam Kebakaran saat ini sudah bisa masuk ke dalam pasar untuk memadamkan api. (hamzah/hm20)

Related Articles

Latest Articles