22.7 C
New York
Sunday, September 1, 2024

Minum Air di Pagi Hari, Ini Segudang Manfaat

Jakarta, MISTAR.ID

Memulai pagi hari dengan kebiasaan sehat adalah kunci untuk memastikan kesejahteraan sepanjang hari. Salah satu langkah sederhana namun penting yang bisa dilakukan segera setelah bangun tidur adalah minum air putih.

Dilansir dari The Hindustan Times, Sabtu (31/8), minum air di perut kosong memiliki berbagai manfaat luar biasa bagi tubuh, seperti dikutip dari Antara.

Setelah tidur selama 7-8 jam, tubuh mengalami dehidrasi alami. Minum air segera setelah bangun tidur membantu merehidrasi tubuh dengan cepat, memastikan tubuh siap untuk menghadapi aktivitas sehari-hari.

Jika ingin mendapatkan manfaat tambahan, air hangat dengan perasan lemon bisa menjadi pilihan yang baik.

Baca juga: Literasi Kesehatan Penting Cegah Overtreatment dan Kecurangan di Layanan Medis

Selain itu, minum air di pagi hari juga membantu meningkatkan kewaspadaan. Dehidrasi sering kali menyebabkan rasa lelah dan energi rendah, tetapi dengan menghidrasi tubuh, kita bisa merasa segar dan semangat untuk memulai hari.

Otak manusia juga memerlukan cukup air untuk berfungsi dengan baik. Ketika terhidrasi dengan baik, seseorang bisa berpikir lebih jernih dan lebih produktif dalam menjalani hari.

Hidrasi yang baik membantu otak berfungsi optimal, meningkatkan fokus, dan mempersiapkan kita untuk hari yang produktif.

Baca juga: DPR Kritik Alat Kontrasepsi Bagi Pelajar Diatur di PP Kesehatan

Selain itu, minum air di pagi hari dapat membantu melawan penyakit. Hidrasi yang cukup membantu tubuh dalam meredakan gejala penyakit, seperti masalah saluran pencernaan, hati, dan ginjal, serta memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Tidak hanya bermanfaat untuk organ dalam, minum air juga berdampak positif pada penampilan. Hidrasi yang baik membantu mendapatkan kulit yang bercahaya dan rambut yang sehat.

Ini juga dapat membantu mengurangi kerutan dan garis halus dini, serta memperbaiki sirkulasi darah dan mengeluarkan racun dari tubuh.

Dengan begitu banyak manfaat yang didapat, memulai hari dengan minum air adalah langkah sederhana yang dapat meningkatkan kesejahteraan fisik dan mental kita. Membiasakan diri untuk minum air di pagi hari bukan hanya sekadar kebiasaan, tetapi investasi jangka panjang untuk kesehatan tubuh dan pikiran. (ant/hm25)

Related Articles

Latest Articles