22.7 C
New York
Sunday, August 18, 2024

Mengintip Pemandian Alam Sejuk di Simalungun, Tempat Favorit Warga Berakhir Pekan

Simalungun, MISTAR.ID

Tempat wisata di Kabupaten Simalungun terkenal dengan sumber air alaminya. Banyak lokasi yang harus dijajal bila sedang berkunjung ke Simalungun.

Karena iklimnya yang sejuk, dengan suhu terendah 20,5 derajat Celcius dan suhu tertinggi 31,6 derajat Celcius (data statistik), wilayah ini sangat populer sebagai tempat bersantai.

Salah satunya, Pemandian Alam Sejuk (PAS) yang berlokasi di Nagori Mariah Jambi, Kecamatan Jawa Maraja, Kabupaten Simalungun. Di akhir pekan atau hari linur nasional, PAS masih menjadi tempat favorit warga.

Berjarak sekitar 13 kilometer dari Kota Pematang Siantar, dan dapat ditempuh dengan kendaraan selama sekitar lima puluh menit.

Baca juga: Indah nan Elok Wisata Pemandian Alam yang Tersembunyi di Kota Pematangsiantar

Berdasarkan pantuan Mistar.id Minggu (18/8/24), ratusan pengunjung memadati pemandian yang terkenal karena airnya yang jernih dan berwarna kebiruan ini.

Para pengunjung memadati kolam-kolam pemandian yang ada terlihat pengunjung asik berenang atau mengapung dengan pelampung.

Hampir seluruh pengunjung yang datang bersama anggota keluarga sangat menikmati teduhnya lokasi pemandian yang dipenuhi pohon-pohon besar. Ada pula gubuk-gubuk tempat istirahat yang khusus disiapkan pihak pengelola.

Sebagian pengunjung juga asik menikmati kopi, aneka gorengan dan jagung bakar yang disediakan puluhan pedagang di lokasi.

Baca juga: Keindahan Alam Wisata Sidamanik, Kebun Teh, Air Terjun Hingga Pemandian Bah Damanik  

Terpisah, Boiman salah seorang pengunjung asal Perdagangan, Desa Lias Baru mengatakan, tempat wisata PAS ini lebih banyak pengunjung bersama keluarga.

Related Articles

Latest Articles