19.1 C
New York
Thursday, August 8, 2024

Dirjen Yankes Dukung Transformasi RS Adam Malik Dalam Bedah Jantung

Medan, MISTAR.ID

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI mendukung Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Adam Malik untuk bekerja sama dalam operasi jantung ketiga dengan King Salman Relief (KSR) dan Muslim World League dari Arab Saudi.

Hal itu disampaikan langsung Direktur Jenderal (Dirjen) Pelayanan Kesehatan (Yankes) Kemenkes RI, dr Azhar Jaya di RSUP Adam Malik, Kamis (8/8/24).

“Tentu sangat luar biasa ya. Ini merupakan bagian dari transformasi RSUP Adam Malik Medan untuk mempelajari teknologi-teknologi. Sekaligus meningkatkan skill pada dokter-dokter dengan bekerja sama dengan KS Relief,” ujarnya.

Baca juga: Dirjen Yankes Kunjungi RS Adam Malik

Lebih lanjut disampaikannya, bahwa ini merupakan ketiga kalinya KS Relief melakukan bakti sosial di RSUP Adam Malik untuk membantu pasien dengan tingkat kesulitan tinggi.

“Mereka (KS Relief) membawa peralatan dan bahan habis pakai yang canggih untuk membantu pasien dengan bahan yang lebih mahal yang tidak semuanya bisa di cover oleh BPJS. Sehingga pasien ini kami utamakan untuk dapat melakukan operasi (jantung),” katanya.

Dengan kerja sama ini, menurut dr Azhar Jaya, akan meningkatkan skill dokter di RSUP Adam Malik.

Baca juga: Kolaborasi RS Adam Malik dan Tim Dokter Arab Saudi, Berhasil Lakukan Operasi Jantung

“Sehingga bisa juga nanti memberikan pelajaran ataupun pengetahuan untuk dokter lain di Indonesia,” pungkasnya.

Pantauan Mistar, Dirjen Yankes bersama dengan dewan direksi yakni Direktur RSUP Adam Malik mengunjungi salah satu pasien yang telah berhasil dalam pelaksanaan operasi jantung. (berry/hm25)

Related Articles

Latest Articles