26.9 C
New York
Tuesday, July 16, 2024

Sebelum Balik dari Jawa, Pemain Sepakbola Putra Sumut Sempatkan Tes Fisik

Jakarta, MISTAR.ID

Sebelum melakukan penerbangan ke Sumut, usai melakukan pemusatan latihan di Pulau Jawa, cabang olahraga Sepakbola Putra Sumut kembali melakukan tes terhadap fisik para pemainya.

Tim sepakbola putra Sumut sudah melakukan pemusatan latihan selama beberapa pekan di Pulau Jawa dan memainkan 9 laga ujicoba sejak 9 Juni 2024 lalu.

Pelatih Sepakbola Putra Sumut, Ridwan Saragih mengatakan kondisi para pemain saat ini memiliki perkembangan yang baik dilihat dari tes fisik yang dilakukan.

“Ya, dari hasil tes yang kita buat, kondisi pemain baik dan mayoritas pemain kita 60 VO2 Maxnya, itu maksudnya target sudah terlampaui dan kondisi anak-anak diatas 60, itulah hasil kita di Pulau jawa,” ujarnya kepada Mistar.id, Selasa (16/7/24).

Baca juga: Usai Latihan di Pulau Jawa, Sepakbola Sumut Diharapkan Berdampak di PON 2024

Sesuai dengan jadwal, hari ini merupakan jadwal terakhir binaan Asprov PSSI Sumut tersebut berada di Pulau Jawa dan akan kembali ke Sumut.

“Kembali ke Sumut kita akan lakukan pemantapan tim, memberikan evaluasi-evaluasi yang kita dapatkan selama pemusatan latihan,” tuturnya.

Pelatih yang juga pernah menangani PSMS Medan tersebut pun tidak menutup kemungkinan asuhannya akan kembali melakoni laga uji coba sebelum perhelatan PON nantinya.

“Tentu ada, hanya saja mungkin tidak seperti yang di Jawa, tidak intensitas tinggi. Paling cari lawan yang selevel saja. Kalau di Jawa kemarin kan lawannya di atas kita semua. Kita fokus mematangkan tim saja ke depan ini,” pungkasnya. (iqbal/hm17)

Related Articles

Latest Articles