19 C
New York
Saturday, September 28, 2024

Mendaftar, Rahudman Harahap Ingin Bersama PKS Bangun Kota Medan

Medan, MISTAR.ID

Wali Kota Medan ke-15, Rahudman Harahap berkunjung ke Kantor DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Medan, Senin (24/6/24).

Kunjungan itu menjadi salah satu langkah penting bagi bakal calon (balon) Wali Kota Medan pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 ini dalam upaya untuk kembali memimpin Kota Medan.

Kedatangan Rahudman bersama timnya ke Sekretariat DPD PKS Kota Medan di Jalan Sei Beras Kelurahan Babura Kecamatan Medan Baru bukan hanya sebagai ajang silaturahmi, tetapi juga sebagai momen untuk menyerahkan berkas pendaftarannya sebagai balon Wali Kota Medan periode 2024-2029.

Baca juga : Rahudman Harahap: Dinamika Sidang MK Bisa Jadi Pembelajaran Politik dan Hukum

Rahudman mengatakan keinginannya untuk maju sebagai calon Wali Kota bersama PKS.

“Saya ingin bersama-sama dengan PKS membangun Kota Medan menjadi lebih baik,” katanya.

Ia menyebutkan sebelumnya telah mengikuti sesi wawancara sebagai balon Wali Kota di tiga partai politik lainnya, yakni PDI Perjuangan, PKB dan Partai Perindo. Langkah ini menunjukkan keseriusannya dalam memperjuangkan pembangunan Kota Medan.

Related Articles

Latest Articles