Washington, MISTAR.ID
Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden mengambil langkah tegas jika ada staf atau karyawan di negaranya yang tidak mengambil cuti. Hal ini disampaikan Joe Biden setelah salah satu karyawan di Mahkamah Agung tidak mengambil cuti, padahal dia sedang memiliki masalah dengan keluarganya.
“Ini sangat penting, karena dia (karyawan tersebut) sedang mengalami masalah di rumah, tapi tidak pulang karena ada pekerjaan di Mahkamah Agung. Katakan padanya untuk pulang. Pulanglah. Anda tahu mengapa? Karena saya juga akan pulang,” katanya pada media internasional, Minggu (14/8/23).
Setelah mengetahui karyawan tersebut sedang mengalami masalah pada keluarganya, Biden meminta agar staf tersebut tidak mengikuti sidang di Mahkamah Agung. Meski demikian, sang staf bersikeras ingin tetap bekerja, hingga akhirnya Biden memutuskan untuk tegas dan menyuruhnya pulang.
Baca juga:Â Joe Biden Sebut China Sebagai ‘Bom Waktu yang Sedang Berdetak’
“Saya tahu ketika saya menghadapi krisis atau masalah di rumah. Itu saat membesarkan anak laki-laki, maka saya pulang. Jika Anda tidak pulang, saya akan memecat Anda. Pulanglah ke rumah. Hubungan Anda jauh lebih penting daripada apapun yang Anda kerjakan untuk saya,” tambah Biden.
Joe Biden menambahkan, apa yang dikatakannya bukan sekedar tindakan klise.
“Itu adalah aturan yang kita punya. Bukan hanya sekadar sandiwara,” tambahnya.