21.5 C
New York
Saturday, September 28, 2024

PON 2024 di Sumut, Menpora Dito Pantau Perkembangan Pembangunan

Medan, MISTAR.ID

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Ario Bimo Nandito Ariotedjo menyebut persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI tahun 2024 Sumut semakin matang. Hal itu dikatakannya saat meninjau kesiapan perkembangan pembangunan fasilitas.

“Saya lihat persiapannya, perencanaannya matang. Perkembangan pembangunannya setelah saya lihat sudah banyak,” ucap Menpora, yang akrab disapa Dito saat Rapat Koordinasi Kesiapan PON 2024 di Aula Tengku Rizal Nurdin, Jalan Sudirman Medan, Jumat (4/8/23) malam.

Ario mengatakan, persiapan anggaran di Sumut sudah mendetail dan terinci. Ia berharap segala sesuatu yang dipersiapkan, seperti pembangunan berjalan baik.

Sementara itu, Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi mengatakan pembangunan akan dilakukan pada September 2023.

“Ini sangat penting karena penganggaran tahun depan kita susun di tahun ini, dan itu relatif tidak singkat pengesahannya,” kata dalam Rapat Koordinasi Kesiapan PON 2024 yang dihadiri Ketua KONI Pusat Marciano Norman, Ketua DPRD Sumut Baskami Ginting, Wakapolda Sumut Brigjen Pol Jawari, Wali Kota/Bupati yang wilayahnya digunakan untuk PON, perwakilan Kementerian PUPR dan jajaran OPD Pemprov Sumut

Sementara itu, kata Edy, untuk venue lainnya sedang dalam proses pembangunan.

“Kalau martial art dan atletik di Desa Sena (Kecamatan Batang Kuis, Kabupaten Deli Serdang,red) sudah mulai pengerjaannya, kalau stadion akhir Agustus akan selesai tender,” pungkas Edy. (jonatan/hm17)

Related Articles

Latest Articles