16.5 C
New York
Saturday, October 5, 2024

Perketat Protokol Kesehatan, Jemaat HKBP Bahal Gajah Mulai Ibadah Minggu di Gereja

Simalungun, MISTAR.ID

Menjelang penerapan kehidupan normal baru atau new normal, sejumlah gereja yang ada di Kabupaten Simalungun sudah mulai menggelar acara kebaktian Minggu di gereja masing-masing.

Seperti, Gereja HKBP Bahal Gajah Ressort Tigabolon Kecamatan Sidamanik, sudah mulai ibadah pada Minggu (14/6/20).

Dalam penggelaran ibadah, pengurus gereja menerapkan protokoler kesehatan, dengan mewajibkan seluruh jemaat untuk menggunakan masker, melakukan cek suhu tubuh, serta cuci tangan sebelum memasuki gereja.

Secara terpisah, Pdt Ressort Mulia Simanjutak dalam khotbahnya mengatakan, jemaat patut bersyukur, dapat kembali melaksanakan ibadah langsung di dalam gereja. “Kita patut bersyukur, ini pertama kalinya setelah dua bulan jemaat harus beribadah di rumah masing-masing,” ucap Ressort Mulia Simanjuntak.

Baca Juga:Jelang New Normal, Kebaktian Minggu di Gereja Patuhi Protokol Kesehatan

Pendeta ini juga mengatakan dalam khotbahnya, momen pandemi Covid-19 agar dimanfaatkan umat untuk menjadi lebih giat berdoa kepada Tuhan. “Dalam setiap masalah, kita bisa ambil hikmatnya, dengan ini kita bisa lebih giat berdoa,” ajaknya.

Di tempat yang sama, salah seorang jemaat ketika ditanyai Mistar mengatakan, ibadah perdana sejak pandemi Covid-19 seolah menjadi momen untuk memulai hidup yang baru. Dijelaskannya, kerinduan umat untuk beribadah bersama di rumah Tuhan akhirnya tersampaikan.

“Kita sangat bersyukur, semoga ini dapat berlangsung seterusnya,” ungkap Revado jemaat Gereja HKBP Bahal Gajah.

Revado juga menambahkan, ada sedikit kekurangan dalam pegelaran ibadah perdana tersebut, di antaranya pelarangan saling menjabat tangan demi mentaati protokoler kesehatan dirasa masih mengganggu. “Ada yang kurang, tapi mungkin karena belum terbiasa, biasanya kan saling bersalaman,” ungkapnya.(roland/hm10)

Related Articles

Latest Articles