-1.8 C
New York
Saturday, January 11, 2025

Warga China Idul Adha Kamis, Sebagian Warga Taiwan Rabu

Beijing, MISTAR.ID

Telah dipastikan bahwa umat Islam di seluruh daratan China akan melaksanakan salat Idul Adha pada Kamis (29/6/23), sementara sebagian umat Islam di Taiwan sudah melakukannya pada Rabu (28/6/23).

“Salat Idul Adha akan kami adakan besok pagi, Kamis (29/6/23) mulai pukul 08.30,” kata pengurus Masjid Nanduoya Beijing, Rabu (28/6/23).

Salat Ied juga diadakan pada Kamis pagi di masjid tertua Beijing, Niu Jie, salah satu wilayah komunitas Muslim terbesar di China.

Baca juga : Ada Perbedaan Idul Adha 2023, Ini Imbauan Ketua MUI Sumut

Chinese Islamic Association (CIA) memutuskan untuk menetapkan tanggal 10 Dzulhijjah 1444 Hijriah yang jatuh pada tanggal 29 Juni 2023.

WNI di China akan melaksanakan salat Id di beberapa masjid terdekat pada Kamis pagi, sementara sebagian umat Islam di Taiwan akan melaksanakan salat Id pada Rabu pagi.

Pengurus sebuah masjid di ibu kota Taiwan, Taipei, mengadakan salat Id pada hari Rabu tetapi di sebuah masjid di Kaohsiung, Taiwan selatan, pada hari Kamis.

Baca juga : Pemerintah: Idul Adha 1444 H Jatuh pada 29 Juni 2023

Ribuan pekerja migran Indonesia melakukan salat Idul Fitri di lingkungan atau komunitas mereka pada hari Kamis.

“Kami mengikuti keputusan pemerintah Indonesia bahwa Idul Adha akan dilaksanakan besok Kamis,” kata Didik Purwanto, Ketua Panitia Tanfidziyah Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama (PCINU) di Taiwan. (ant/hm18)

Related Articles

Latest Articles