-0.7 C
New York
Sunday, January 12, 2025

Mulai Abang Becak Hingga Nenek Miskin Dapat Paket Sembako

Lubuk Pakam. MISTAR.ID

Sebanyak 4.000 paket sembako dibagikan kepada abang becak bermotor hingga warga miskin terdampak Covid-19 termasuk nenek renta di Deliserdang. Bantuan itu diserahkan langsung Sekdakab Deli Serdang, Darwin Zein di sekitar Lapangan Segitiga Lubuk Pakam, Kamis (23/4/20).

Pembagian sembako ini mendapat antusias luar biasa dari para abang becak ini saat Darwin Zein membagikan sembako kepada abang becak yang ada di sekitar Lapangan Segitiga, termasuk yang melintas. Mereka pun berduyun-duyun mendatangi lokasi.

Satu persatu abang becak disambangi Darwin Zein guna menyerahkan paket sembako yaitu beras 5 kilogram, telur 30 butir, minyak goreng 1 kilogram, gula/ susu kental manis 1 kilogram dan sabun serta masker.

“Pembagian paket sembako kepada abang becak ini karena kita tahu mereka juga terkena dampak Covid-19.Maka secara spontan saja kita tadi berhenti,” kata Darwin Zein yang saat itu didampingi Kepala PMD Citra Effendy Capah, Kadis Pendidikan H Timur Tumanggor, Kadis DP2 KB P3A Rabuatul A Lubis dan Camat Lubuk Pakam Kurnia Boloni Sinaga.

Dijelaskannya, seluruh paket sembako tersebut berasal dari Korpri Pemkab Deliserdang sebanyak 3.000 paket dan ditambah 1.000 paket dari Dinas Pendidikan. Sehingga total ada 4000 paket di tahap pertama. “Ini tahap pertama, nanti ada lagi tahap kedua dan ketiga di bulan suci Ramadhan,” papar Darwin.

Para abang becak yang mendapat paket sembako tak kuasa menahan haru, terlebih saat ini menjelang bulan suci Ramadhan. “Alhamdulillah, kami tak nyangka saja hari ini mendapat paket sembako dari kantor bupati. Bantuan ini sangat membantu kami, terlebih karena virus corona sangat susah mendapat penumpang,” kata Anto, salah seorang abang becak.

Kemudian, Darwin Zein dan rombongan melanjutkan pembagian sembako ke Desa Bakaran Batu Kelurahan Paluh Kemiri dan Kampung Bersama Kelurahan Cemara Kecamatan Lubuk Pakam.

Di Desa Bakaran Batu, Darwin langsung door to door ke rumah warga yang memang tidak mampu atau pun yang terdampak Covid-19. Terlebih lagi ketika dia bertemu dua wanita lansia yang memang sangat layak mendapatkan bantuan.

“Covid-19 ini dampaknya sangat luar biasa terhadap ekonomi keluarga. Yang selama ini mungkin berjualan lontong, sudah tak berjualan lagi karena omsetnya terus turun. Begitu juga yang selama ini jualan makanan keliling, juga kena dampak. Karena itu saya langsung door to door,” paparnya. Usai dari Lubuk Pakam, Darwin Zein melanjutkan pembagian sembako ke Kecamatan Percut Sei Tuan.

Penulis : Naldi

Editor : Jelita Damanik

Related Articles

Latest Articles