5.3 C
New York
Monday, January 13, 2025

Penumpang Angkutan Antar Kota Masih Sepi, Diperkirakan Melonjak di Libur Nataru

Pematangsiantar, MISTAR.ID

Pandemi Covid-19 yang terjadi selama hampir 2 tahun ini menghantam seluruh sisi kehidupan manusia, termasuk para awak bus yang mengais rezeki di kawasan eks terminal Suka Dame.

Lonjakan penumpang yang selalu terjadi pada saat Hari Raya maupun Natal dan Tahun Baru sudah sangat sulit ditemukan sejak pandemi merebak di tahun 2020. Namun, pada Nataru kali ini, jumlah penumpang diperkirakan bakal melonjak.

Seperti disampaikan oleh Horas Silalahi, mandor minibus Sanggul Mas yang melayani trayek Medan-Dolok Sanggul, ketika ditanya mengenai situasi penumpang menjelang liburan Nataru tahun ini, pada Minggu (12/12/21) siang.

Baca juga:Sambut Nataru, Jalan Siantar-Tiga Runggu Akan Diperbaiki secara Marharoan Bolon

“Sepi kali, gara-gara Covid-19 ini hancur semua, tahun lalu pun kek gitunya, sama aja. Kayak inilah mobil ini, gak berangkat mulai tadi pagi karena sepinya,” tutur Horas dalam bahasa batak saat ditemui mistar di seputaran eks terminal Suka Dame.

Meski demikian, Horas memperkirakan lonjakan penumpang akan terjadi pada saat Nataru, dengan alasan banyaknya warga yang tidak mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes). “Tapi kalau pas Natal sama tahun baru ini, aku yakin pasti ramai ini, karena kulihat sekarang udah mulai longgar prokes ini,” ujarnya.

Sepinya penumpang pada saat Nataru tahun lalu, menurut perkiraan Horas, hal itu terjadi karena masyarakat masih takut terpapar Covid-19 sehingga enggan untuk liburan. “Sekarang prokes udah mulai longgar, berarti Covid gak ditakuti lagi. Kalo gitu, berarti gak takut lagi pulang kampung, ya kan,” cecarnya menyakinkan.

Situasi penumpang yang masih sepi di kawasan eks terminal Suka Dame juga diakui oleh Henri Sinaga, awak bus Karya Agung yang melayani penumpang dari Siantar ke Labuhan Batu dan ke Riau. “Gak ada, sepi kali. Tadi ada yang berangkat dari sini, tapi akhirnya mutar di jalan asahan karena tak ada penumpangnya,” ujarnya.

Baca juga:Organda Medan Targetkan Seluruh Sopir Angkutan Umum Divaksinasi

Bukan hanya di kawasan eks terminal Suka Dame, sepinya penumpang angkutan darat itu terjadi secara global. Seperti disampaikan Ranto Siregar supir bus Antar Kota Antra Provinsi (AKAP). “Kami semalam, 11 penumpang dari loket Pekanbaru, 11 juga sampai ke siantar ini, tidak ada yang tambah. Cuma lepas minyaklah,” ungkapnya.

Berdasarkan pantauan, situasi penumpang yang agak menggeliat hanya terlihat di loket-loket bus yang melayani trayek Siantar-Medan. Sedang bus yang melayani trayek Medan ke arah Tapanuli, kebanyakan terlihat hanya melintas, meski ada terlihat yang menaikkan dan menurunkan penumpang di kawasan eks terminal tersebut. (ferry/hm06)

 

 

Related Articles

Latest Articles