4.3 C
New York
Monday, January 13, 2025

Kuli Bangunan Ini Keterlaluan, Cari Duit Susah Malah Beli Sabu Akhirnya Masuk Sel Polsek Medan Baru

Medan, MISTAR.ID

Pria paruh baya ini bisa dibilang sangat keterlaluan. Setiap hari cari duit susah, kerja sebagai kuli bangunan, tapi hasil jerih payahnya bukan untuk diserahkan sepenuhnya menutupi kebutuhan keluarga, malah dipergunakan untuk membeli narkoba jenis sabu.

Nama pria itu, Amri Irwansyah alias Iwan (49) warga Jalan Cemara Gang Sena, Kelurahan Pulo Brayan Darat II Kecamatan Medan Timur ditangkap petugas Unit Reskrim Polsek Medan Baru tak jauh dari kediamannya.

Kanit Reskrim Polsek Medan Baru Iptu Irwansyah Sitorus mengatakan, penangkapan terhadap tersangka pada Rabu (7/7/21) berawal dari penyelidikan yang dilakukan pihaknya terkait maraknya peredaran narkoba di kawasan itu.

Baca Juga: Pakai Narkoba dengan Teman Wanita, Kurir Sabu Divonis 6 Tahun Penjara

“Kita mendapatkan informasi di lokasi marak narkoba dan kita langsung melakukan penyelidikan,” ujarnya, Minggu (25/7/21).

Iptu Irwansyah mengatakan, saat melakukan pengintaian di lokasi, pihaknya mendapati seorang pria dengan gerak-gerik yang mencurigakan dan langsung melakukan penangkapan.

“Saat digeledah kita menemukan satu plastik kecil berisi sabu dari saku celananya sebelah kiri. Kita tunjukkan, tersangka mengaku kalau itu adalah miliknya,” ungkapnya.

Baca Juga: Membeli Barang Terlarang Seharga Rp100 Ribu, Warga Jalan Bromo Medan Ditangkap Polisi

Tersangka dan barang bukti kemudian diboyong ke Polsek Medan Baru untuk proses lebih lanjut. Dari hari interogasi, tersangka mengaku sabu itu dia beli dari seseorang seharga Rp 50.000 di Jalan Jemadi Medan.

“Tersangka mengaku akan mengkonsumsi sabu itu sendiri di rumahnya,” pungkas Irwansyah.

Akibat perbuatannya, tersangka dijerat UU No 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman di atas lima tahun kurungan penjara.(ial/hm02)

 

Related Articles

Latest Articles